Motorola Shamu Yang Disebut Nexus 6 Akan Dijual Seharga Rp 6,7 juta

New Delhi - Kabar mengenai Motorola Shamu, yang disebut-sebut sebagai Nexus 6 atau Android Silver, kembali hadir. Seperti apa?

Mengutip Phonearena, Motorola Shamu dilaporkan muncul di Zauba, sebuah situs ekspor impor India. Dalam situs itu, disebutkan bahwa Motorola Shamu sedang menjalani tes ujicoba sebelum bisa diluncurkan di India.

Menurut dokumen yang didapat dari Zauba, dilaporkan bahwa sepasang Motorola Shamu telah masuk India dari AS pada tanggal 20 Agustus lalu.

Prototipe perangkat yang dipakai untuk pengujian tersebut memiliki nomer model XT1112. Selain itu, Zauba juga mencatat bahwa harga dari perangkat Motorola Shamu tersebut adalah US$578 atau sekitar Rp6,7 juta.

Motorola Shamu kabarnya akan menggunakan prosesor Snapdragon 805 dengan layar resolusi QHD 2560 x 1440 piksel.

Smartphone ini memiliki sepasang speaker stereo di bagian depan, kamera inti 13 megapiksel, dan kamera depan 2,1 megapiksel. Spesifikasi lainnya mengenai Motorola Shamu masih belum diketahui dengan jelas.

Comments